![]() |
(Foto/Ilustrasi) |
Era Globalisasi seperti sekarang teknologi internet mudah sekali di akses, hampir semua kalangan memiliki perangkat elektronik seperti handphone yang digunakan untuk sekedar berkomunikasi maupun alat untuk membantu suatu pekerjaan, tak jarang jika seseorang sedang mengalami kesulitan akan suatu pekerjaan lalu mencari solusi lewat internet atau situs - situs yang menyediakan jasa dan lain sebagainya.
Hal inilah yang memudahkan semua kalangan terus bergantung pada media sosial, seseorang bisa dengan mudahnya terpengaruh, tergiur bahkan tertipu, saat ini Indonesia sedang dalam krisis judi online, tahun 2024 ditemukan sebanyak 2,37 juta pemain judi online. Judi online sebagaimana di atur Undang - Undang Nomor 1 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua Atas Undang - Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik pasal 27 ayat (2) yang mengacu pada ketentuan perjudian dan bagi yang melanggar diancam pidana paling lama 10 (sepuluh) tahun dan/atau denda paling banyak Rp 10.000.000.000,00 (sepuluh miliar rupiah) sebagaimana diatur dalam pasal 45 ayat (3).
Judi bukan hanya ada pada saat ini pada zaman Belanda dunia perjudian sudah marak terjadi namun berbeda dengan saat ini yang mengunakan cara yang lebih canggih, tak jarang korban yang terjerat judi online ini bukan hanya kalangan orang biasa namun para penjabat tinggi pemerintahan, artis, influencer sampai ke pengusaha, tak jarang anak - anak muda yang sulit mencari kerja, bahkan para pelajar terjerat judi online. Banyak sekali dampak buruk dari judi online ini, bukan semakin bertambah kaya justru mengalami kerugian yang nilainya tidak sedikit hanya dengan diiming- imingi kemenangan yang bernilai fantastis selain kerugian, dampak paling parah adalah bunuh diri, depresi dan ganguan kesehatan lainnya.
Lalu bagaimana kiat - kiat untuk tidak terjerat judi online?
1. Hilangkan gengsi dan rasa malas
Kesadaran akan ketidakmampuan adalah awal langkah untuk mencegah judi online, rasa syukur dan giat bekerja membuat anda hidup lebih damai, hidup yang dipenuhi rasa syukur membuat hidup anda senantiasa merasa cukup. Kepuasaan batin dan cita - cita yang kita harapkan tidak instan oleh karena itu kita harus mempunyai ambisi dengan cara - cara yang baik dan untuk mencapai semua itu turunkan gengsi dan rasa malas.
2. Melakukan Kegiatan yang bermanfaat
Untuk terhindar dari judi online bisa dilakukan dengan mengisi waktu luang di luar pekerjaan seperti berolahraga, ikut komunitas, mencari hobi atau minat baru, beribadah dan perbanyak aktivitas yang sekiranya menjauhkan anda dari judi online. Hal seperti inilah membuat anda tetap fokus melakukan aktivitas yang bermanfaat, menghasilkan kepuasan batin, memberikan dampak postif bagi orang - orang sekitar dari pada terus berdiam diri hingga nantinya terjerat judi online.
3. Membuat perencana keuangan (Financial Planning)
Hal sepele yang jarang dilakukan yaitu perencanaan keuangan untuk memastikan pengeluaran dan pendapatan tetap stabil sesuai kebutuhan, dengan perencanaan keuangan ini diharapkan anda lebih bisa mengelola keuangan dengan baik, menimalisir timbulnya hutang jangka Panjang dan tidak menjadikan judi online sebagai alat instan untuk memperoleh kekayaan. Membuat perencana keuangan menjadikan diri anda tahu bagaimana ketika mengambil suatu keputusan akan beresiko pada pengalokasikan keuangan anda yang lain.
4. Berpikir kritis (Critical Thinking)
Cara ini adalah salah satu cara dimana seseorang mampu melihat kebenaran secara objektif dan rasional, sadarkan diri kita bahwa judi online tidak akan membuat kita kaya, kemenangan yang kita raih hanya semu belaka oleh karna itu penting sekali untuk berpikir kritis agar anda terhindar dari jerat kemiskinan yang tidak berujung ini, berpikirlah dalam jangka panjang dan sadarkan diri kita bahwa melakukan judi online adalah pekerjaan yang sia - sia, karir hancur, hutang dimana - mana pikirkan lagi mengani keluarga, kerabat dan orang - orang yang selama ini kita sayangi.
5. Mencari dukungan (Support System)
Mencari dukungan orang - orang terdekat, bersosialisasi dengan lingkungan yang sehat dan jauh dari perjudian, memblokir semua akses yang berhubungan dengan judi, terbuka serta dekatkan diri dengan sang pencipta merupakan langkah - langkah untuk membangun diri sendiri dan lingkungan sekitar untuk tidak terjerat judi online, dukungan positif dari orang - orang terdekat dan kebiasaan lingkungan masyarakat inilah yang sangat berpengaruh untuk kesehatan mental seseorang.[]
Penulis :
Aulia Sungkar, Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Bangka Belitung, email : aulia2020spkts@gmail.com