![]() |
Muksalmina Sbg (Foto : IST) |
Dosa apa manusia ?
Sehingga Tuhan murka
Langit yang menitikkan pelipur dahaga
Kini guyuran darah menghujam tanah dunia
Dosa, apa manusia?Atau makhluk lainnya?
Yang tak berakal dan mengenal cinta
Merusak warna langit biru menggoda
Nestapa menyelimuti rasa
Manusia meninggalkan Damai sesama
Sehingga langit melukai atmosfernya
Darah bercucuran membasahi para durjana
Langit menangisi nasib dunia
Yang diinjak lintah darat penabur dosa
Darah memancar hingga senja
Berganti nanah saat malam tiba.[]
Lambaro,13 Mei 2024.
Karya : Muksalmina Sbg
(Muksalmina Sbg, lahir di Sabang 16 November 1997. Hobi Menulis. Beberapa karyanya pernah dimuat media lokal Aceh. Saat ini menjadi santri di Yayasan Dayah Ulee Titi, Aceh Besar. Tinggal di Desa Ujong Kareung, Kecamatan Sukajaya, Kota Sabang, Aceh).