Anatasya Ramadhani (Foto : Ist) |
Sandwich generation atau generasi sandwich adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan kelompok orang dewasa yang harus menangani tanggung jawab ganda dalam merawat anak-anak mereka yang masih membutuhkan dukungan finansial dan fisik,sekaligus merawat orang tua mereka yang sudah lanjut usia.Mereka “terjepit” di antara dua generasi yang membutuhkan perhatian dan sumberdaya,sehingga disebut “sandwich generation”.
Situasi ini sering kali menyebabkan tekanan emosianal dan finansial yang signifikan,karena mereka harus mengelola biaya hidup keluarga sendiri,biaya Pendidikan anak,serta biaya perawatan kesehatan orang tua.keberadaan dalam sandwich generation juga dapat mempengaruhi kesejahteraan dan waktu pribadi mereka,mengingat tuntutan dari dua generasi yang berbeda.
Di era modern,fenomena ini dapat menjadi lebih menuntut karena berbagai factor.faktor faktor tersebut meliputi perkembangan teknologi,perubahan gaya hidup,dan dinamika ekonomi. Generasi sandwich di era modern mengalami berbagai dampak baik positif maupun negatif, akibat tanggung jawab ganda mereka dalam merawat anak-anak dan orang tua lanjut usia.
Adapun dampak negative yang di alami generasi sandwich yaitu tekanan finansial. Biaya hidup,mereka harus mengelola biaya hidup yang tinggi,termasuk Pendidikan anak dan perawatan kesehatan orang tua.tabungan dan pension,kesulitan menyisihkan uang untuk tabungan dan pension karena Sebagian besar pendapatan di gunakan untuk kebutuhan sehari hari dan perawatan.
Lalu stress dan kesehatan mental juga menjadi dampak negative dari generasi sandwich,tanggung jawab yang besar dapat menyebabkan strees kronis.akibat nya mereks sksn mengalami kecemasan,depresi dan kelelahan emosional karena beban peran ganda yang mereka jalani.Kesehatan fisik kurangnya waktu untuk diri sendiri dan pola hidup sehat dapat menyebabkan masalah kesehatan fisik, seperti hipertensi dan penyakit jantung, waktu dan hubungan, kehilangan waktu pribadi kurangnya waktu untuk hobi, rekreasi atau istirahat. Lalu hubungan pribadi tekanan dapat menggangu hubungan dengan pasangan,anak-anak,dan teman-teman. Dan yang terakhir karir dan pekerjaan, membutuhkan fleksibilitas dalam pekerjaan, yang mungkin tidak selalu tersedia.
Pada dasarnya generasi sandwich di era modern,tidak selalu berdampak buruk karena dengan menjadi bagian dari generasi sandwich kita bisa mendapatkan keuntungan seperti kepuasan pribadi karena kita bisa memiliki kesempatan untuk membalas budi kepada orang tua kita seperti bisa merawat mereka, dan membahagiakan mereka.
Dan dengan ada nya generasi sandwich kita jadi bisa lebih terdorong lagi untuk berfikir bagaimana cara nya untuk memanage uang dengan lebih baik.dan kita jadi bisa belajar untuk menghindari memitigasi keuangan yang tidak baik yaitu dengan cara melakukan investasi sejak dini untuk kebaikan masa depan yang cerah.
Di era modern ini, sandwich generation juga memiliki beberapa dampak positif,yaitu dengan adanya peningkatan keterampilan di dalam diri kita seperti manajemen waktu dan stress mereka sering kali menjadi lebih terampil dan mengatur waktu dan mengelola stress karena harus menyeimbangkan berbagai tanggung jawab. Penguatan ikatan keluarga merawat orang tua dan membesarkan anak dalam satu rumah tangga dapat memperkuat ikatan keluarga dan membangun solidaritas antar generasi,peningkatan empati dan kasih saying serta pemahaman mendalam tentang kebutuhan dan tantangan yang dihdapi oleh masing masing anggota keluarga.
Pendidikan nilai-nilai kepada anak, Anak-anak yang tumbuh dalam keluarga sandwich seringkali belajar nilai nilai seperti tanggung jawab ,kepedulian,dan penghormatan terhadap orang tua,yang mereka lihat secara langsung dari Tindakan orang tua mereka.dukungan keluarga yang kuat dan stabil yang bermanfaat bagi kesejahteraan emosional semua anggota keluarga,penghematan biaya hidup berbagi satu rumah tangga dengan beberapa generasi bisa mengurangi biaya hidup secara keseluruhan, karena ada penghematan dalam biaya perumahan, utilitas dan mungkin juga makanan.
Generasi sandwich sering kali menjadi sangat pandai dalam multitasking, yang bisa menjadi keterampilan berharga di berbagai aspek kehidupan termasuk dalam pekerjaan professional.Meskipun penuh tantangan,peran generasi sandwich bisa memperkaya kehidupan mereka dengan pengalaman dan pelajaran yang berharga.
Generasi sandwich memiliki harapan untuk meimiliki akses yang lebih baik terhadap layanan perawatan yang berkuallitas bagi orang tua mereka, sehingga mereka dapat merasa yakin bahwa orang tua mereka mendapat perawatan yang pantas.Meskipun tantangan bagi generasi sandwich bisa besar,harapan ini mencerminkan aspirasi mereka untuk menciptakan kehidupan yang seimbang dan bermakna bagi diri mereka sendiri dan keluarga mereka di era modern.[]
Pengirim :
Anatasya Ramadhani, Email : antsyr17@gmail.com