Notification

×

Iklan

Iklan

Gen Z dan Pancasila

Senin, 18 Desember 2023 | Desember 18, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-12-18T15:57:56Z
abati parfum | Parfum Arab Terbaik

Foto : ILUSTRASI

Pancasila merupakan ideologi dasar bagi indonesia. Pancasila berasal dari bahasa sanskerta पञ्च "pañca" berarti lima dan शीला "śīla" berarti prinsip atau asas. Jadi istilah Pancasila menurut setiap katanya adalah lima dasar. Lima dasar Pancasila ini yang menjadi rumusan dan pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia.


Pancasila adalah acuan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Pancasila bukan semata-mata simbol negara melainkan sebagai pegangan ideologi untuk mewujudkan bangsa yang cerdas, dan memiliki komitmen, serta dapat memahami buah pemikiran dan cara pandang hidup yang disarikan para pendiri bangsa.


Untuk itu sebagai generasi Z kita wajib mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Jangan sampai Pancasila dipudarkan dan ideologi-ideologi luar dianggap lebih menarik dan lebih dipelajari oleh generasi kita atau gen Z ini. Karna setiap bangsa memilliki karakter, suku, agama dan ras sendiri maka dari itu apa yang baik bagi bangsa asing belum tentu baik bagi kita bangsa Indonesia.


Generasi Z adalah kelompok demografis dengan klasifikasi rentang tahun kelahiran 1997-2012. Gen Z tumbuh dewasa saat dunia begitu instan dengan kata lain generasi ini tumbuh dengan akses ke internet dan teknologi digital portable sejak usia muda. Meskipun belum melek digital gen Z dijuluki “digital native” atau orang-orang yang tumbuh bersamaan dengan reformasi digital. 


Generasi Z selalu terhubung dengan internet tidak heran bahwa gen Z cenderung menghabiskan waktu dengan layar gadget, situasi ini paling terasa terjadi pada remaja. Mereka mengakses internet melalui perangkat mobile seperti smartphone atau iPad. Aktivitas yang paling banyak digunakan oleh gen Z ini adalah berinteraksi melalui media sosial, menjelajah internet,  bermain game dan  mendengarkan musik. 


Karna sejak kecil gen Z sudah mengenal teknologi dan tumbuh bersamaan dengan internet, apapun yang dilakukan kebanyakan berhubungan dengan media sosial dan dunia maya yang secara tidak langsung berpengaruh terhadap kepribadian mereka. 


Gen Z sangat suka dan sering berkomunikasi dengan semua kalangan lewat media sosial seperti WhatsApp, Instagram, Line, X, Telegram maupun TikTok. Melalui media ini mereka lebih bebas berekspresi dan mengeluarkan pendapat tentang apa yang dirasa. Maka dari itu kita harus berhati-hati dalam bermedia sosial. Jangan sampai kebebasan berpendapat, kebebasan berekspresi dan mudah nya penyebaran informasi membuat kita memudarkan nilai-nilai luhur bangsa Indonesia, yaitu Pancasila. Sebagai anak muda dan generasi yang tumbuh dengan kemudahan ber-internet kita harus bisa menerapkan secara sederhana setiap sila yang terdapat di Pancasila. 


Mengacu pada banyaknya komentar tak senonoh, penyebaran hoax, pencemaran nama baik, bulying, penistaan agama, praktik demokrasi yang mengiblat ke barat terutama demokrasi Amerika Serikat, tidaklah tapat untuk diterapkan di Indonesia dan tidak sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. 


Dalam bermedia sosial kita banyak di pertemukan dengan perbedaan budaya, ras, warna kulit, agama dan bahkan sifat yang beragam. Disinilah penerapan Pancasila secara sederhana dapat di  terapkan. Perlu adanya toleran dengan perbedaan kultur untuk menjadi bangsa besar sesuai dengan cita-cita dan tujuan didirikannya bangsa ini oleh para pendiri bangsa yang mewakili seluruh anak bangsa, tentunya sesuai dan sejalan dengan Pancasila. 


Untuk itu, jadilah generasi yang pintar dalam memanfaatkan teknologi internet khususnya media sosial. Jadikan media sosial sebagai sesuatu yang lebih positif dengan menghentikan penyebaran hoax dan komentar negatif. Tunjukkan karakter bangsa Indonesia alih-alih mengikuti karakter bangsa asing. Jadilah bangsa yang bangga dengan karakter Indonesia yang kuat.[]


Pengirim :

Sarmilah, mahasiswi UNY berdomisili di Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi - Jawa Baear, Email : sarmilah2023@student.uny.ac.id 

×
Berita Terbaru Update