Notification

×

Iklan

Iklan

Pengertian Manajemen Pendidikan

Kamis, 10 November 2022 | November 10, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-10T15:14:17Z
abati parfum | Parfum Arab Terbaik


Manajemen Pendidikan yakni salah satu proses dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan dalam mengelola sumber daya yang mana hal itu bisa berupa man, money, materials, method, machines, market, dan segala hal untuk dapat mencapai tujuan pendidikan yang efektif dan efisien.

Untuk mewujudkan hal tersebut tentu juga membutuhkan sebuah rancangan dan perencanaan yang matang sebelumnya. Itulah yang disebut juga dengan manajemen.

Pengertian Manajemen Pendidikan Menurut Para Ahli

1. Mulyani A. Nurhadi

Manajemen Pendidikan yaitu untuk dapat menekankan adanya ciri-ciri atau pengertian manajemen pendidikan yang terkandung dalam definisi tersebut sebagai berikut ini :

Manajemen adalah salah satu kegiatan atau rangkaian kegiatan yang dilakukan dari, oleh dan bagi manusia.

Rangkaian dari kegiatan tersebut merupakan salah satu proses dari pengelolaan dari suatu rangkaian kegiatan pendidikan yang sifatnya komplek dan unik yang berbeda dengan tujaun perusahaan untuk memperoleh keuntungan yang sebesar-besarnya, serta tujuan kegiatan pendidikan ini tidak terlepas dari tujuan pendidikan secara umum dan tujuan pendidikan yang telah diterapkan oleh suatu bangsa.

Proses pengelolalan itu dapat dilakukan bersama oleh sekelompok manusia yang tergabung dalam suatu organisasi sehingga kegiatannya harus dijaga agar tercipta kondisi kerja yang harmonis tanpa mengorbankan unsur-unsur manusia yang terlihat dalam suatu kegiatan pendidikan itu.

Proses itu dapat dilakukan dalam rangka mencapai suatu tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya, yang dalam hal ini meliputi suatu tujuan yang bersifat umum “skala tujuan umum” dan yang ditimbang oleh tiap-tiap organisasi pendidikan “skala tujuan khusus”

Proses pengelolaan itu dapat dilakukan supaya tujuannya dapat dicapai secara efektif dan efisien.

2. Soebagio Atmodiwirio

Manajemen Pendidikan adalah suatu proses untuk dapat melakukan perencanaan, melakukan organisasi untuk memimpin dan untuk dapat melakukan pengendalian. Karena pada menejemen ini harus dilakukan dalam dunia kependidikan, maka fokusnya dilakukan oleh para tenaga pendidik serta sumber daya dari pendidikan itu sendiri untuk mencapai tujuan pendidikan.

3. Kamus Bahasa Belanda-Indonesia

Manajemen Pendidikan disebutkan bahwa istilah manajemen berasal dari kata administratie yang berarti tata-usaha. Dalam pengertian manajemen tersebut, administrasi menunjuk pada pekerjaan tulis-menulis di area kantor. Pengertian inilah yang menyebabkan timbulnya sebuah contoh-contoh keluhan kelambatan manajemen yang sudah disinggung, karena manajemen dibatasi lingkupnya sebagai pekerjaan tulis-menulis.

4. Mulyasa

manajemen Pendidikan yakni segala sesuatu yang berkenaan dengan proses pengelolaan sebuah proses pendidikan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan, baik tujuan jangka pendek,menengah,maupun tujuan jangka panjang 

5. Sagala

Manajemen Pendidikan yaitu salah satu dari penerapan ilmu manajemen dalam dunia pendidikan atau sebagai penerapan manajemen dalam pembiaan, pengembangan dan pengendalian usaha dan praktek-praktek pendidikan. Manajemen pendidikan ialah sebuah aplikasi prinsip, konsep dan teori manajemen dalam kegiatan pendidikan untuk mencapai tujuan pendidikan secara efektif dan efisien.

6. H. A. R Tilaar

Manajemen Pendidikan merupakan suatu kegiatan yang mengimplementasikan suatu perencanaan atau rencana pendidikan.

7. Daryanto

Manajemen Pendidikan yaitu suatu cara bekerja dengan orang-orang dalam rangkah usaha mencapai suatu tujuan pendidikan yang efektif.

8. Gaffar

Manajemen Pendidikan merupakan suatu proses kerja sama yang sistematis, sistemik dan koprehensif dalam rangka mewujudkan suatu tujuan pendidikan nasional.

9. Stephen J. Kneziech

Manajemen Pendidikan adalah sekumpulan fungsi-fungsi organisasi yang memiliki tujuan utama untuk dapat menjamin efisiensi dan efektivitas pelayanan pendidikan, sebagaimana pelaksanaan kebijakan melalui sebuah perencanaan, pengambilan keputusan, perilaku kepemimpinan, penyiapan alokasi sumber daya, stimulasi dan koordinasi personil dan iklim organisasi yang kondusif, serta menentukan perubahan esensial fasilitas untuk dapat memenuhi kebutuhan peserta didik dan masyarakat di masa depan.

10. Purwanto Dan Djojopranoto

Manajemen Pendidikan yakni suatu usaha bersama yang dilakukan untuk dapat mendayagunakan semua sumber daya baik manusia, uang , bahan dan peralatan serta metode untuk mencapai suatu tujuan pendidikan serca efektif dan efisien.

11. Hadawi Nawawi

Manajemen Pendidikan merupakan berbagai rangkaian kegiatan atau keseluruhan proses pengedalian uasa kerjasama sekelompok orang untuk dapat mencapai tujuan pendidikan, secara berencana dan sistematis yang diselenggarakan di lingkungan tertentu, terutama lembaga pendidikan formal.

12. Dasuqi Dan Somantri

Manajemen Pendidikan adalah suatu upaya menerapkan kaidah-kaidah manajemen dalam bidang pendidikan.

13. Engkoswara

Manajemen Pendidikan yaitu salah satu dari ilmu yang mempelajari bagaimana menata sumber daya untuk dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan secara produktif dan bagaimana menciptakan suasana yang baik bagi manusia yang turut serta di dalam mencapai tujuan yang disepakati bersama.

14. W. Haris

Manajemen Pendidikan ialah suatu proses pengintegrasian segala usaha pendayagunaan sumber-sumber personalian dan materian sebagai salah satu usaha untuk meningkatkan secara efektif pengembangan kualitas manusia.

15. Djam’an Satori

Manajemen Pendidikan merupakan keseluruhan proses dari kerjasama dengan dapat memanfaatkan semua sumber personil dan materil yang tersedia dan sesuai untuk mencapai tujuan pendidikan yang telah ditetapkan secara efektif dan efisien

16. Hasibuan

Manajemen Pendidikan yang berfungsi untuk mengatur proses pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber-sumber lainnya secara efektif dan efisien untuk dapat mencapai suatu tujuan tertentu.

17. Made Pidarta

Manajemen Pendidikan merupakan sebuah kegiatan memadukan sumber-sumber pendidikan agar terpusat dalam usaha mencapai tujuan pendidikan yang telah ditentukan sebelumnya.

18. Biro Perencanaan Depdikbud

Manajemen Pendidikan yakni suatu proses perencaan, pengorganisasian, memimpin, mengendalikan tenaga pendidikan, sumber daya pendidikan untuk dapat mencapai tujuan pendidikan, mencerdaskankehidupan bangsa, mengembangkan manusia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti yang luhur, memiliki sebuah pengetahuan, keterampilan, kesehatan jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap, mandiri, serta bertanggung jawab kemasyarakat dan kebangsaan.

19. Oemar Hamalik

Manajemen Pendidikan ialah untuk dapat menyatukan beberapa unsur dalam pendidikan dan kemudian mencoba untuk dikembangkan dan fokus untuk mencapai pada tujuan dari manajemen pendidikan itu sendiri.

20. Sutisna

Manajemen Pendidikan ialah keseleruhan proses yang membuat suatu sumber-sumber personil dan materril sesuai yang tersedia dan efektif bagi tercapainya tujuan-tujuan bersama. Ia mengerjakan sebuah fungsi-fungsi dengan jalan mempengaruhi perbuatan orang-orang.

21. Syarif

Manajemen Pendidikan merupakan segala usaha bersama untuk dapat mendayagunakan sumber-sumber personil maupun materil secara efektif dan eifisien untuk menunjang tercapainya pendidikan.

22. B. Suryosubroto

Manajemen Pendidikan adalah suatu usaha untuk bisa menjawab berbagai pertanyaan tentang bagaimana kemampuan yang dimiliki oleh seorang administrator pendidikan untuk menjalanlan segala pencapaian tujuan pendidikan.

23. Redja Mdyaharjo

Manajemen Pendidikan yakni suatu proses untuk bisa mengkoordinasikan berbagai sumber daya pendidikan, seperti guru, sarana dan prasarana pendidikan seperti laboratorium, perpustakaan dan sebagainya untuk bisa mencapai tujuan pendidikan.

24. DR. H Muhaimin, Hj. Suti’ah Mpd dan Sugeng Listyo Prabowo Mpd

Manajemen Pendidikan merupakan sebagai salah satu seni dan ilmu pengelolaan sumber daya pendidik untuk mencapai tujuan pendidikan secara efektif dan efisien.

25. Zainal Aqib

Manajemen Pendidikan yaitu keseluruhan proses pendayagunaan semua sumber daya manusia maupun bukan sumber daya manusia dalam rangka untuk dapat mencapai tujuan instruksional pendidikan.

26. Encyclopedia Americana

Manajemen Pendidikan yakni manajemen bukan hanya sebagai pengaturan yang terkait dengan pekerjaan tulis-menulis, tetapi pengaturan dalam arti luas.

27. Kurikulum 1975

Manajemen Pendidikan yaitu salah satu usaha bersama guna mendayagunakan semua sumber-sumber (personil maupun materiil) secara efektif dan efisien untuk menunjang tercapainya tujuan pendidikan. Ini disebutkan dalam sebuah Buku Pedoman Pelaksanaan Kurikulum III D dari Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Atas.

28. Prof. H. Mahmud Yunus

Manajemen Pendidikan merupakan suatu usaha yang dipilih untuk dapat mempengaruhi dan membantu anak-anak yang memiliki tujun untuk meningkatkan pengetahuan, jasmani serta akhhlak yang akan diarahkan kearah yang benar dan sesuai dengan cita-citanya.

29. Redja Mudyahardjo

Manajemen Pendidikan yakni mencakup sub-sub komponen yang terdiri atas : Perencanaan, Sistem Pendidikan berdasarkan jenjang pendidikan, Organisasi, Administrasi, Keuangan, Tenaga pendidik, Sistem Evaluasi, Penelitian.

Pengirim : Hiyasinta Nugraheni, mahasiswi INISNU TEMANGGUNG, email : hiyasintanugraheni123@gmail.com


×
Berita Terbaru Update