Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Mursil Diminta Segera Lantik Datok Penghulu Terpilih Di Kecamatan Bendahara.

Sabtu, 18 April 2020 | April 18, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-04-18T09:53:51Z
abati parfum | Parfum Arab Terbaik
TamiangNews.com | ACEH TAMIANG - Pasca dilaksanakannya pemilihan Datok Penghulu secara serentak di 13 Kampung Kecamatan Bendahara pada Minggu, 1 Maret 2020 lalu, Masyarakat meminta Bupati untuk segera melantik ke 13 Datok Penghulu terpilih tersebut.
Menurut Ketua MDSK Kampung Mesjid Kecamatan Bendahara,  Tgk Azhar, bahwa pihaknya telah menyurati pihak Kecamatan terkait pengusulan pelantikan terhadap Datok Penghulu terpilih di Kampungnya.

" Usulan tersebut telah disampaikannya secara tertulis dan di tanda tangani oleh ke 13 Ketua MDSK masing-masing kampung di sampaikan ke kecamatan".

Karena tidak ada tindak lanjut oleh pihak Kecamatan, pihaknya kemudian mengusulkan hal itu ke Bupati Aceh Tamiang, sebut Tgk Azhar didamping sejumlah Ketua MDSK lainnya.

Mewakili masyarakat, kami berharap agar Bupati Aceh Tamiang H. Mursil untuk dapat segera mengambil kebijakan untuk melakukan pelantikan ke 13 Datok Penghulu yang terpilih beberapa waktu lalu, harapnya.

Usulan tersebut dilakukan, agar masing-masing kampug segera memiliki Datok Penghulu yang defenitif sehingga mampu mengambil kebijakan, terlebih di masa covid-19 ini, ungkapnya.

Sementara, Camat Kecamatan Bendahara, Fachrurrozi saat di hubungi tidak mengangkat, begitu juga melalui pesan WhatsApnya tidak ada jawaban, hanya di baca saja.

Menindak lanjuti hal tersebut, Bupati Aceh Tamiang H.Mursil SH.M.Kn ketika di hubungi melalui telepon selulernya mengatakan, bahwa hingga sampai saat ini pihaknya belum menerima surat usulan pelantikan para Datok Penghulu yang terpilih dari pihak Kecamatan.

Pelaksanaan pelantikan akan segera dilakukan, namun setelah surat usulan dan permohonan dari pihak kecamatan di terima, sebut Mursil.

Pemerintah Kabupaten juga mengharapkan agar proses pelantikan para Datok Penghulu tidak bertele-tele dan dapat segera terlaksanakan, tegasnya.[]TN-W.007

×
Berita Terbaru Update