TamiangNews.com | ACEH TAMIANG -- Ratusan masyarakat desa Kampung Bandung Jaya Kecamatan Manyak Payed Kabupaten Aceh Tamiang antusias mendukung Riadi mendaftarkan diri sebagai calon Datok Penghulu (kepala desa) Kampung itu yang akan dilaksanakan pada 20 April 2020 mendatang, dukungan itu terlihat, Rabu (09/3).
![]() |
Riadi |
Dengan dukungan dan antusias masyarakat, tokoh masyarakat, Riadi mencalonkan diri menjadi calon kepala desa Bandung Jaya, masyarakat terpantau antusias dalam menyiapkan berkas / persyaratan sehingga saudara Riadi dengan pasti menuju rumah Sudarno Ketua P2DP Kampung Bandung Jaya untuk mendaftar menjadi Bakal Calon kepala desa Bandung Jaya.
Saya sangat antusias dengan semangat masyarakat yang mempercai saya untuk maju menjadi pemimpin.
Lanjut Riadi pada kesempatan ini Alhamdulilah saya mendapatkan antusias dan dukungan dari ratusan masyarakat desa Bandung Jaya dan dari berbagai elemen seperti ormas, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan aliansi peduli desa Bandung Jaya dan yang lainya yang selalu siap mendukung saya sebagai calon pemimpin desa Bandung Jaya untuk memajukan dan mensejahtrakan masyarakat
Dan pemberdayaan pemuda, intinya dari masyarakat kembali ke masyarakat.
Misi
Ketika saya terpilih menjadi kepala desa Kampung Bandung Jaya pokok tugas yang pertama adalah melanjutkan kembali kegiatan gotong royong yang sudah mulai aktif.mendukung visi misi Bupati Aceh Tamiang salah satu Magrib Mengaji Dan menjalankan kegiatan desa sesuai aturan yang berlaku. Melibatkan masyarakat desa Bandung Jaya untuk bersama membangun dan memajukan desa.
Visi
Memberikan pelayanan terpadu yang baik kepada masyarakat secara prima, dan memperdayakan mengajak masyarakat Bandung Jaya untuk bersama sama mendukung dan membangun insfrastrutur jalan maupun yang lainya yang masih belum terlaksana,” kata Riadi.
Apa keinginan mereka sebagai masyarakat Insya Allah bisa terwujud ketika saya terpilih menjadi kepala desa Bandung Jaya bisa diwujudkan. Insya Allah saya siap untuk menjalankan semuanya sesuai aturan yang ada,” jelas Riadi.
Supendi bersama sejumlah masyarakat lain Selaku Tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan aliansi peduli desa Bandung Jaya secara bersamaan mengatakan saya sangat mendukung kepada Riadi menjadi calon kepala desa Bandung Jaya,” pungkasnya.
![]() |
Riadi sedang mengikuti tes mengaji di Kantor KUA Kecamatan Manyak Payed Senin (9/3). |
Dia selaku tokoh Masyarakat bersama tokoh tokoh lainnya secara bersamaan pula mengatakan kepada TamiangNews.com bahwa saya sangat mendukung Riadi maju sebagai calon kepala desa Bandung Jaya dan berharap Riadi bisa menjadi pemimpin desa disini untuk menuju perubahan yang lebih baik untuk masyarakat desa Bandung Jaya Kecamatan Manyak Payed,” paparnya. []TN-W007