Notification

×

Iklan

Iklan

Dinsos Aceh Tamiang Menggelar Rapat Koordinasi Tim Monitoring BPNT

Kamis, 09 Mei 2019 | Mei 09, 2019 WIB | 0 Views Last Updated 2019-05-09T05:34:37Z
abati parfum | Parfum Arab Terbaik
TamiangNews.com, KARANG BARU -- Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tamiang menggelar rapat Koordinasi Tim Monitoring Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Rapat Koordinasi Verifikasi dan Validasi Data Fakir Miskin, di Ruang Rapat Bupati, Rabu (08/05).


Rakor dipimpin oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan Abdullah, mewakili Bupati Aceh Tamiang dihadiri oleh para seluruh Camat dalam Kabupaten Aceh Tamiang.

Abdullah mengatakan, masyarakat idealnya membelanjakan BNPT sesuai dengan ketentuan yang berlaku guna pemenuhan kebutuhan hidup sehingga program BNPT ini mampu meningkatkan efektifitas dan ketepatan sasaran program.

M. Alijon selaku Kepala Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tamiang menyampaikan bahwa Tim Monitoring BNPT ini difasilitasi oleh masing-masing Kecamatan. 

M. Alijon menjelaskan, dari data kecamatan nantinya dapat diketahui permasalahan-permasalahan di lapangan terkait penyaluran BNPT ini. 

Menurut Alijon, hal ini dibutuhkan peran aktif dari semua pihak tidak hanya Camat, karena itu merupakan kunci dari penyaluran bantuan kepada masyarkat dalam program-program penanganan fakir miskin.

Adapun agenda rapat ini membahas terkait tugas kecamatan dalam monitoring BNPT, Identifikasi Kecamatan mana yang memiliki anggaran monitoring BNPT, Jadwal monitoring dan diskusi permasalahan BNPT. [] TN-W007
×
Berita Terbaru Update