Notification

×

Iklan

Iklan

Dandim 0117/Atam dan Bupati Hadiri Sertijab Camat di Dua Kecamatan

Rabu, 10 Oktober 2018 | Oktober 10, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-10-10T11:06:09Z
abati parfum | Parfum Arab Terbaik
TamiangNews.com, KEJURUAN MUDA -- Dandim 0117/Aceh Tamiang Deki Rayusyah Putra, S. Sos. MI. Pol bersama Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, SH, M.kn hari ini Rabu (10/10), menghadiri dan melaksanakan acara serah terima jabatan di dua Kecamatan, Kejuruhan Muda dan Kecamatan Bandar Pusaka Kabupaten Aceh Tamiang.


Adapun Kecamatan Kejuruan Muda dari Camat yang lama Surya Lutfi, S.Stp kepada Camat Baru Rusni Devi Ariyanti M, S.Stp. Sedangkan Kecamatan Bandar Pusaka dari Camat yang lama Rusni Devi Ariyanti M, S.STP, Camat baru M. Hans Marta Kusima, S.Stp, Msp.

Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, Sh, M.Kn, dalam Sambutanya di Kecamatan Kejuruhan Muda mengatakan "Serah terima jabatan ini disamping sebagai penilaian karir, mutasi juga dilakukan dalam rangka penyegaran kerja bagi pegawai, Peran Camat sangatlah penting".

Disamping menyelenggarakan urusan Pemerintahan umum, Camat juga bertugas mengkombinasikan kegiatan pemberdayaan masyarakat, menyelenggarakan ketentraman dan ketertiban umum. serta tugas-tugas lain yang melekat berdasarkan peraturan perundang undangan yang berlaku. 

Dengan adanya penyegaran ini, kinerja Pemerintah Daerah akan lebih baik lagi kedepannya di Diharapkan agar Camat dapat lebih berperan mendorong pencapaian visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Periode 2017-2022 

Kepada Camat yang lama mengucapkan terima kasih atas jasa-jasa dan bakti selama ini dalam membangun, serta selamat bekerja ditempat yang baru, Kami menyadari telah banyak jasa dan bakti yang telah di lakukan dalam menunjang pembangunan.

Dan kepada Camat yang baru, Kami mengharapkan nantinya dapat melaksanakan tugas dengan jujur dan penuh tanggung jawab. Bekerjalah dengan arif dan Ikhlas. Untuk bekerja lebih baik lagi kami menitipkan untuk membina masjid masjid yang ada di tiap Kecamatan anda bertugas. Kepada segenab masyarakat, mohon dukungan serta do'a kita bersama.

Acara Sertijab Camat di hadiri, Bupati Aceh Tamiang H.Mursil, SH, M.kn, Dandim Aceh Tamiang Letnan kolonel Inf Deki Rahyusyah Putra, S. Sos, MI. Pol, Kapolres Aceh Tamiang diwakili Iptu Erijhon, Ketua MPU Kabupaten Aceh Tamiang Drs. Ilyas Mustawa, Asisten I Sekdakab Aceh Tamiang Mix Donal, Asisten II Sekdakab Aceh Tamiang Drs. Rudianto, Camat Kejuruan Muda baru Rusni Devi Ariyanti Manulang, S. STP, Camat Kejuruan Muda lama Surya Luthfi,S.STP, Kapolsek Kejuruan Muda Akp M. Sagala, Danramil 07/Kjm dan Danramil 05/Thu, Jajaran Camat Kabupaten Aceh Tamiang, Jajaran SKPK Kabupaten Aceh Tamiang, Para Pimpinan Perusahan BUMD dan BUMN Kabupaten Aceh Tamiang, Para Mukim, Datok Penghulu, tokoh Masyarakat, Agama Kecamatan Kejuruhan Muda dan Bandar Pusaka Kabupaten Aceh Tamiang. [] TN-W008
×
Berita Terbaru Update