Notification

×

Iklan

Iklan

Plt Gubernur Dukung Penuh Pembentukan CDOB Kota Panton Labu

Selasa, 11 September 2018 | September 11, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-09-11T13:33:47Z
abati parfum | Parfum Arab Terbaik
TamiangNews.com, PANTON LABU -- Tim Calon Daerah Otonomi Baru (CDOB) Pemerintah Kota Panton Labu terus mematangkan dan mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan, hal ini disampaikan oleh Ketua CDOB Hendra Nurdin kepada awak media  di sela-sela menghadiri Undangan Acara Launching Ma'had Ali di Dayah Malikussaleh Panton Labu, Selasa (11/09).


Pada Acara tersebut turut hadir Plt. Gubernur Aceh Ir Nova Iriansyah MT, Ketua DPRA Tgk. H. Muharuddin S.Sos.I, MM, Anggota DPRA Kautsar, Wakil Bupati Aceh Utara, Sekda  Aceh Utara, Wakil DPRK Aceh Utara H. Mulyadi CH, Tgk H. Boihaqi S.Hi (Baba)  dan seluruh Instansi di Aceh Utara dan dan santri dayah di Aceh.

Di sela acara tersebut, Ketua CDOB Hendra Nurdin bersama Tim menyerahkan Dokumen CDOB Pemko Panton Labu  kepada  Plt. Gubernur Aceh. Dan menurut Hendra, penyerahan dokumen tersebut  mendapat sambutan yang sangat luar biasa dari Plt Gubernur Aceh Ir. Nova Iriansyah MT. Plt Gubernur Aceh mengatakan akan mendukung penuh terhadap lahirnya sebuah Daerah Otonomi Baru, jelas Hendra Nurdin.

Menurut Hendra, hal tersebut menunjukan sebuah kedewasaan sebuah tempat untuk bisa berdiri sendiri dan untuk memajukan wilayahnya. Melihat kelayakan daerah perbatasan timur Aceh Utara  yang terhubung di Lima Kecamatan meliputi Kecamatan Tanah Jambo Aye, Baktiya, Baktiya Barat, Seunuddon dan Langkahan atau yang biasa disebut dengan (JAMBO SEULANGA) dengan wilayah yang layak untuk dijadikan Pemerintah Kota. [] TN-RED (R)

×
Berita Terbaru Update