Notification

×

Iklan

Iklan

PSKS Krueng Sikajang Terhenti, Lhamtring FC Kota Langsa ke Perempat Final

Kamis, 22 Februari 2018 | Februari 22, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-02-22T00:01:07Z
abati parfum | Parfum Arab Terbaik
TamiangNews.com, TUALANG CUT -- Pertandingan terakhir Lanjutan Putaran Kedua menuju Perempat Final Turnamen Pemuda Open Turnamen Asrizal H Asnawi Cup 2018, Persatuan Sepakbola Krueng Sikajang (PSKS) Aceh Tamiang terpaksa terhenti melaju ke putaran delapan besar, setelah gagal memetik angka penuh ketika berhadapan dengan PS.Lhamtring FC (Gabren) Kota Langsa, yang berlangsung di Lapangan Sepakbola Paya Ketenggar, Rabu (21/2) petang.


PSKS Aceh Tamiang yang dimotori Razzaq (Mahdi), Penceng dan Bona sejak awal mengempur pertahanan Lamthring FC yang dikawal Yoyo, Sayid dan Dek Gam di barisan bawah. Serangan bertubi-tubi yang dilancarkan namun dewi Fortuna belum memihak ke PSKS Krueng Sikajang. Sedikitnya tercatat empat peluang emas yang gagal menjadi gol oleh lini depan PSKS.

Mendapat tekanan dari lawan, Lhamtring FC yang dibesut oleh tangan dingin Pelatih gaek Thamrin Syawal yang juga pelatih Remaja Tamiang United itu terus bertahan. Serangan balik melalui Reza, Izal dan Bokir merepotkan kubu pertanahan PSKS yang digalang Dedek, Nanda, Dek Is dan Satria. Paruh babak pertama skors masih imbang, memasuki menit 34 menit menit akhir babak pertama berlangsung, terjadi serangan ke jantung pertahanan PSKS.

Yoyo (14), pemain belakang Lhamtring yang ikut membantu serangan berhasil menciptakan gol, Yoyo berdiri bebas tanpa pengawalan melesatkan tendangan jarak jauh secara tiba-tiba tidak diduga oleh penjaga gawang PSKS, sehingga merubah kedudukan menjadi 1-0 untuk PS Lhamtring FC hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, PSKS menambah daya serang dengan sistim Rambo dilini depan dengan memasukan pemain asal Tamiang United Sukma (9), namun upaya pelatih Dek Gam sepertinya belum membuahkan hasil bagi PSKS.

Tercatat penguasaan bola lebih dikuasai anak-anak Lhamtring. Anak-anak PSKS terus berusaha menciptakan gol, namun dewi fortuna belum memihak pada mereka. Sedikitnya tujuh tendangan mengarah ke gawang berhasil diamanakan Khairil yang sigap dibawah mistar Lhamtring FC.

Hingga wasit Nano meniupkan peluit panjang pertanda pertandingan babak kedua usai, skors masih 1-0 untuk keunggulan Lhamtring FC Kota Langsa. Atas hasil tersebut, Lhamtring berhak melaju ke perempat final. Sedangkan, PSKS harus hengkang dan puas hanya bisa bermain di putaran kedua turnamen bergengsi antar kabupaten/kota tersebut. [] TN-W007
×
Berita Terbaru Update