TamiangNews.com, TUALANG CUT -- Wadanyon Mayor Inf Fahmi Guruh Rahayu secara resmi membuka latihan pertempuran perkotaan yang diikuti para prajurit yang tergabung dalam tim-tim bertempat di aula terbuka Mayonif Raider Khusus 111/Karma Bhakti, Rabu (8/11).
Danyonif Raider Khusus 111/Karma Bhaki Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis yang di wakili oleh Wadanyon Mayor Inf Fahmi Guruh Rahayu selaku wadanlat mengutarakan, sebagai satuan tempur yang sewaktu-waktu akan melaksanakan tugas operasi opensif yang bernilai strategis, kualifikasi raider dimilki merupakan suatu tuntutan kemampuan yang di proyeksikan dalam menghadapi tugas dan ancaman faktual yang dimiliki.
Lebih lanjut dikatakan, untuk menjamin kesiapan operasional satuan Raider Khusus 111/Karma Bhakti maka dilaksanakan latihan pertempuran perkotaan, dengan tujuan antara lain memelihara dan meningkatkan kemampuan satuan Raider Khusus 111/Karma Bhakti dalam melaksanakan tugas operasi yang bersifat khusus serta sasaran strategis, ujarnya.
Danyonif melalui Wadanyon juga berpesan agar prajurit yang melaksanakan latihan ini bisa mengikuti dan melaksanakan dengan baik penuh rasa tanggung jawab, tahu akan tugas dan fungsinya masing-masing, pegang teguh Sapta Marga, Delapan Wajib TNI dan Sumpah Prajurit selama dan setelah pelaksanaan latihan, perhatikan faktor keamanan personil dan materiil.
Latihan pertempuran akan dilaksanakan selama lima hari kedepan dengan Daerah latihan Mayonif Raider Khusus 111/Karma Bhakti dan Daerah latihan Kecamatan Karang Baru kompleks Kabupaten Aceh Tamiang. [] TN-Topan
Danyonif Raider Khusus 111/Karma Bhaki Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis yang di wakili oleh Wadanyon Mayor Inf Fahmi Guruh Rahayu selaku wadanlat mengutarakan, sebagai satuan tempur yang sewaktu-waktu akan melaksanakan tugas operasi opensif yang bernilai strategis, kualifikasi raider dimilki merupakan suatu tuntutan kemampuan yang di proyeksikan dalam menghadapi tugas dan ancaman faktual yang dimiliki.
Lebih lanjut dikatakan, untuk menjamin kesiapan operasional satuan Raider Khusus 111/Karma Bhakti maka dilaksanakan latihan pertempuran perkotaan, dengan tujuan antara lain memelihara dan meningkatkan kemampuan satuan Raider Khusus 111/Karma Bhakti dalam melaksanakan tugas operasi yang bersifat khusus serta sasaran strategis, ujarnya.
Danyonif melalui Wadanyon juga berpesan agar prajurit yang melaksanakan latihan ini bisa mengikuti dan melaksanakan dengan baik penuh rasa tanggung jawab, tahu akan tugas dan fungsinya masing-masing, pegang teguh Sapta Marga, Delapan Wajib TNI dan Sumpah Prajurit selama dan setelah pelaksanaan latihan, perhatikan faktor keamanan personil dan materiil.
Latihan pertempuran akan dilaksanakan selama lima hari kedepan dengan Daerah latihan Mayonif Raider Khusus 111/Karma Bhakti dan Daerah latihan Kecamatan Karang Baru kompleks Kabupaten Aceh Tamiang. [] TN-Topan