TamiangNews.com, KARANG BARU -- Calon anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) yang mendaftar ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Aceh Tamiang hingga hari keempat dibuka pendaftaran, Senin (6/11) baru mencapai 41 orang.
Ketua Panitia Kerja (Pokja) Perekrutan Panwascam Kabupaten Aceh Tamiang, Imran, S.E kepada TamiangNews, Senin (6/11) mengatakan jadwal pendaftaran mulai dibuka sejak Jumat hingga Kamis, tanggal 09 November mendatang.
"Memasuki hari keempat, berkas pendaftaran panwascam yang sudah masuk tercatat ada 41 orang dari 11 kecamatan, "kata Imran
Masing-masing pendaftar, sebut Imran, dari kecamatan Karang Baru 7 orang, Bendahara 6 orang, Rantau 5 orang, Seruway 4 orang, Bandar Pusaka 4 orang, Tamiang Hulu 3 orang, Kejuruan Muda 3 orang, Banda Mulia 3 orang, Manyak Panyed 3 orang, Tenggulun 2 orang, Kuala Simpang 1 orang dan untuk kecamatan Sekrak belum ada yang mendaftar.
“Bagi yang memenuhi persyaratan masih bisa mendaftar dengan melengkapi persyaratan seperti yang sudah kita umumkan sampai 9 November mendatang dan bagi mendaftar nantinya akan mengikuti tiga tahapan yakni tahapan administrasi, ujian tulis dan tes wawancara, ”ujar Imran. [] TN-W004