TamiangNews.com, RANTAU -- Keberhasilan kepala daerah bukan tergantung pada seringnya datang ke desa tapi bagaimana seorang kepala daerah mampu menciptakan program untuk masyarakat dengan menumbuhkembangkan perekonomian masyarakat. Kuantitatif kunjungan kepala daerah belum tentu bisa menjamin keberhasilan pembangunan daerah.
Hal itu ditegaskan oleh Zulfan Lindan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Nasdem Dapil 2 Aceh saat melakukan Kunjungan Kerja Lapangan (Reses ke III) di Kawasan Sapta Jaya tepatnya di Desa Suka Rahmat Kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang, Minggu (12/3).
"Jangan dilihat dari kuantitatif kunjungannya kedesa tapi bagaimana seorang kepala daerah datang dan melihat masyarakatnya yang kemudian mampu menciptakan program untuk mendongkrak perekonomian masyarakat", ungkap Zulfan.
Menurut Zulfan kehadiran bukan untuk jalan-jalan. Reses anggota DPR itu bukan untuk liburan ke daerah-daerah. Tetapi menerima aspirasi yang disampaikan dari masyarakat.
"Pemerintah harus hadir ditengah tengah masyarakat dan serius membangun daerahnya disegala sektor," ujar Zulfan Lindan.
Zulfan menjelaskan frekuensi kehadiran kepala daerah yang selalu berkumpul dengan masyarakat bukan menjadi ukuran utama. Namun yang penting pemerintah harus terfokus terhadap program pembangunan agar tetap berjalan.
Kepala Daerah harus mampu jadi leadership sehingga dengan sifat leadership mampu mencari sumber anggaran untuk membangun daerah. " Kepala Daerah kita saat ini tidak mampu membangun komunikasi yang baik dengan anggota DPR RI", tegas Zulfan.
Acara Reses ke III tersebut dihadiri oleh Datok Penghulu Suka Rahmat, Dayat Winata yang didampingi sejumlah Datok Penghulu dan Tok Iman serta tokoh masyarakat, kelompok tani dan perwakilan perempuan dalam kawasan Sapta Jaya.
Sementara Zulfan Lindan turut didampingi oleh Ketua Nasdem Langsa, Syamsuri, Ketua Nasdem Aceh Timur, Nyak Musa Husen, Kader Nasdem Aceh Utara, H. Tarmizi dan Sekretaris Nasdem Aceh Tamiang Muhammad Yunansyah. [] One (TN-W005)
Hal itu ditegaskan oleh Zulfan Lindan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Nasdem Dapil 2 Aceh saat melakukan Kunjungan Kerja Lapangan (Reses ke III) di Kawasan Sapta Jaya tepatnya di Desa Suka Rahmat Kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang, Minggu (12/3).
"Jangan dilihat dari kuantitatif kunjungannya kedesa tapi bagaimana seorang kepala daerah datang dan melihat masyarakatnya yang kemudian mampu menciptakan program untuk mendongkrak perekonomian masyarakat", ungkap Zulfan.
Menurut Zulfan kehadiran bukan untuk jalan-jalan. Reses anggota DPR itu bukan untuk liburan ke daerah-daerah. Tetapi menerima aspirasi yang disampaikan dari masyarakat.
"Pemerintah harus hadir ditengah tengah masyarakat dan serius membangun daerahnya disegala sektor," ujar Zulfan Lindan.
Zulfan menjelaskan frekuensi kehadiran kepala daerah yang selalu berkumpul dengan masyarakat bukan menjadi ukuran utama. Namun yang penting pemerintah harus terfokus terhadap program pembangunan agar tetap berjalan.
Kepala Daerah harus mampu jadi leadership sehingga dengan sifat leadership mampu mencari sumber anggaran untuk membangun daerah. " Kepala Daerah kita saat ini tidak mampu membangun komunikasi yang baik dengan anggota DPR RI", tegas Zulfan.
Acara Reses ke III tersebut dihadiri oleh Datok Penghulu Suka Rahmat, Dayat Winata yang didampingi sejumlah Datok Penghulu dan Tok Iman serta tokoh masyarakat, kelompok tani dan perwakilan perempuan dalam kawasan Sapta Jaya.
Sementara Zulfan Lindan turut didampingi oleh Ketua Nasdem Langsa, Syamsuri, Ketua Nasdem Aceh Timur, Nyak Musa Husen, Kader Nasdem Aceh Utara, H. Tarmizi dan Sekretaris Nasdem Aceh Tamiang Muhammad Yunansyah. [] One (TN-W005)